Pramuka Sambas Berpartisipasi Menerima Gambar SSTV 8F166LBP Baden Powell 2023
(Sambas, Kalimantan Barat) 19 Februari 2023 bertempat di SMK Negeri Unggulan Sambas melaksanakan kegiatan terima Gambar SSTV (Slow Scan Television) dari satelit LAPAN-A2/ORARI IO-86 pada kegiatan Special Event Station 166Th Founder’s Day (Lord Baden Powell Day) 8F166LBP.
Kegiatan tersebut diikuti oleh anggota Pramuka yang berasal dari Gudep yang Pangkalan di SMKN Unggulan Sambas, SMKN 1 Sambas, Gudep Perguruan Tinggi IAIS Sambas, Gudep Perguruan Tinggi Politeknik Negeri Sambas, SMPN 2 Sambas, SMPN 3 Sambas dan SDN 2 Sambas.
Seluruh anggota Pramuka tersebut menerima gambar SSTV menggunakan Handy Transceiver (HT) yang di decode kembali ke aplikasi ROBOT36 di Handphone Android mereka masing-masing di dampingi oleh Kakak-kakak dari Radio Scouting Indonesia Sambas Kalimantan Barat yaitu Kak M.Eksan YC7COM dan Kak Handri Mamudi YD7CHM, serta mereka yang berhasil mendecode gambar SSTV mendapatkan Sertifikat Piagam Penghargaan dari ORARI Daerah Sulawesi Utara, AMSAT-ID Sulut dan Radio Scouting Indonesia Sulut, sebagai penyelenggara kegiatan Special Event Station tersebut.
Reyhan Hilmawansyah-YC0RWL Pengurus ORARI Pusat pada Bagian Penggalangan Pemula dan Milenial sangat mengapresiasi kegiatan ini dan menyampaikan “kegiatan ini untuk meningkatkan potensi minat amatir radio dari Pramuka, yang tidak hanya sekedar JOTA-JOTI saja tetapi di luar itu bisa ber-eksperimen dalam hal menerima gambar SSTV melalui satelit IO-86 karena ini sifatnya hanya Receive jadi tidak perlu punya callsign pribadi dan di dampingi oleh kakak Pembina Pramuka yang sudah Ber-callsigner ORARI, di harapkan untuk Kakak-Adik Pramuka Smabas kedepannya bisa mengikuti Ujian Negara Amatir Radio (UNAR) Mereka adalah penerus Organisasi Amatir Radio Indonesia “ imbuhnya.
Contributor By : Kak M.Eksan, S.Pd – YC7COM & Kak Handri Mamudi – YD7CHM
Editor By : Kak Reyhan H. -YCØRWL